Minggu, 26 Agustus 2012

PERJALANAN HIDUP MANUSIA (Menurut Al-Qur'an dan Al-Hadits)

Membaca, mempelajari dan memahami isi kandungan firman Allah swt dalam ayat-ayat  Al-Qur’an tersebut di atas maka, yakinlah kita dengan seyakin-yakinnya bahwa Allah swt telah menciptakan alam semesta ini dengan segala kelengkapannya dan kesempurnaan serta kebaikan isi kandungannya, untuk kesenangan, kebahagiaan hidup dan kehidupan manusia di alam dunia dan alam akhirat nanti.
Dan bahwa demikian juga Allah swt telah menciptakan manusia dengan sebaik-baik dan  sesempurna lengkap baik fisik jasmani dan jiwa rohani, dengan akal pikiran kemauan dan  hawa nafsu kepandaian dan kecerdasan untuk menjadi khalifah pengganti Allah di muka bumi ini dalam menjaga dan memelihara kebaikan dan kesempurnaan seluruh benda ciptaannya di dunia yang fana ini. Dan sebelum menciptakan manusia, Allah swt telah menciptakan Malaikat dan Jin selain dari pada itu Allah swt telah menciptakan musuh bagi manusia yang akan selalu berupaya menyelewengkannya dari tugasnya sebagai khalifah Allah. Manusia ditugaskan untuk beribadah yaitu melakukan semua perintah Allah dan menjauhkan diri dari atau meninggalkan semua larangan Allah.
Dalam melaksamakan perintah Allah ini manusia diberikan oleh Allah, hati nurani dan hawa nafsu.
Hati manusia itu ada tiga macam:
1.      Hati yang hidup
2.      Hati yang sakit dan
3.      Hati yang mati
Sedangkan nafsu itu ada tiga:
1.      Nafsu amarah bis Su’i yang penuh dengan kejahatan
2.      Nafsu mutma’innah yang menuh dengan kebaikan
3.      Nafsu lauwamah, yang tidak tetap selalu menyesal terhadap baik dan terhadap jahat/buruk perbuatannya.
-          Musuh manusia itu namanya syaithan, dan syaithan itu selalu bersama dengan nafsu amarah/ yang jahat
-          Seluruh tingkah laku anggota tubuh manusia dikendalikan oleh hati
-          Syaithan artinya pelanggaran terhadap perintah Allah. Syaithan masuk kedalam hati manusia melalui nafsu
-          Syaithan masuk kedalam tubuh manusia melalui nafsu amarah/jahat dan langsung menunggang hati manusia.
Apabila manusia ingat pada Allah jatuh tersungkurlah syaithan itu akan tetapi bila manusia lupa tidak ingat Allah, syaithan mewas-was atau menggoda manusia untuk berbuat dan berkata jahat/buruk. Dan kalau syaithan sudah menguasai hati manusia maka syaithan melalui nafsu jahat itu menyuruh seluruh anggota tubuh manusia berbuat jahat atau buruk dan keji maka tejadilah kerusakan yang merata akibat perbuatan manusia di muka bumi ini maka untuk menghindari kejahatan syaithan melalui nafsu amarah itu Allah mewajibkan manusia untuk melakukan ibadah puasa. Karena puasa / shaum itulah, alat penekanan terhadap nafsu jahat itu.
Itulah yang disabdakan oleh Nabi saw yang artinya berbunyi “apabila masuk awal waktu Ramadhan, terbukalah semua pintu syurga dan tertutuplah semua pintu neraka, dan semua syaithan di belunggu. Kalau nafsu sudah dibelunggu, kalau nafsu sudah ditekan berarti syaithan sudah dibelunggu tidak dapat berleluasa menipu dan menggoda manusia”. Maka marilah kita membelunggu syaithan dengan beribadah puasa.
Didalam neraka syaithan berpidato ditengah manusia yang sedang menderita siksaan api neraka mengatakan bahwa Allah telah memberikan perjanjian kepada manusia melalui nabi-nabinya dan janji Allah itu benar dan bahwa syaithan juga telah memberikan janji kepada manusia tapi janji itu palsu karean syaithan itu sendiri sudah melanggar janji itu, oleh karena itu manusia penghuni neraka jangan lagi mencerca syaithan karena syaithan tidak mempunyai kekuatan untuk menipu mereka tetapi mereka sendiri yang mau mengikuti tipuan syaithan yang mengajaknya sampai kedalam neraka. (syaithan tidak meresa panas dibakar di neraka karena syaithan diciptakan Allah dari api sedangkan manusia di ciptakan dari tanah yang dibakar oleh api).
Sekian, Wallahu a’lam
Wassalamu alaikum wr. Wb.


Bima, 12 Ramadhan 1433 H
31 Juli 2012 M


TGH. M. Said Amin

BAB I
PERJALANAN HIDUP MANUSIA
DARI ALAM ARWAH SAMPAI KE ALAM BAQA’
(SURGA DAN NERAKA)
MENURUT AL-QUR’AN DAN
AL- SUNNAH RASULULLAH SAW

Mukaddimah
أعوذباالله من السيطان الرجيم. بسم الله الرحمن الرحيم
اَلْحَمْدُ ِللهِ رَبِّ الْعَالَمِيْنَ وَالصَّلاَةُ وَالسَّلاَمُ عَلَى سيدالعالمين والرسول الكريم والنبي العظيم محمد بن عيدالله الأمين وعلى اله الطيبين واصحابه المجا هدين لاعلاء كلمات الله على جميع انحاءالعالم بوا سطة العلماء العاملين رضوان الله تعا لى عليهم اجمعين ومن تبعهم بإحسان الى يوم الدين. أما بعد:
Segala puji bagi Allah seru sekalian alam. Shalawat dan salam atas pemimpin alam semesta Rasul yang mulia dan Nabi yang agung Muhammad bin Abdollah al Amin dan atas sekalian shahabat, keluarganya yang baik-baik dan para shahabatnya yang berjuang untuk menegakan agama Allah atas seluruh pelosok dunia dengan perantaraan para ulama yang beramal yang di ridhai oleh Allah SWT dan para pengikut mereka yang baik semuanya sampai hari kiamat.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar